Hardiknas Bike Expedition

88

Bumi Siliwangi, isolapos.com-

Bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2012, Pecinta Alam Mahasiswa Olahraga (PAMOR) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) mengadakan kegiatan Hardiknas Bike Expedition.

Kegitan yang mempunyai motto BIKE (Berbudi pekerti, Inovatis, Kreatif dan Empati) ini dilakukan secara ekspedisi dengan mengelilingi beberapa daerah yang berada di Bandung selama empat hari, awal pemberangkatan dimulai pada tanggal 29 April 2012.

Daerah yang akan dilintasi oleh tim ekspedisi ini dimulai dari Kampus UPI, Tegalega, Dayeuh Kolot, Sapan, Ciparay, Pacet, Kertasari, Pangalengan, Banjaran, Soreang, Cililin, Batujajar, Padalarang, Cimahi, Lembang, dan diakhiri di kampus UPI Setiabudhi. Ekspedisi ini pun memiliki agenda menanam pohon disetiap daerah lintasan dan bakti sosial berupa membuat taman bacaan di beberapa kecamatan.

Info lebih lanjut dapat menghubungi Dwiki (085721252521).

Comments

comments