UPI Juara 2 Kontes Robot Nasional

164
(depan) Empat Piala yang didapat UKM KOMPOR UPI. (belakang) Robot KRCI RSHL.

Bumi Siliwangi, Isolapos.com,-

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Komunitas Mahasiswa Penggemar Otomasi dan Robotika Universitas Pendidikan Indonesia  (KOMPOR UPI) berhasil membawa pulang throphy juara 2 tingkat nasional Kompetesi Robot Cerdas Indonesia RoboSoccer Humanoid League (KRCI RSHL), di Sasana Budaya Ganesha ITB, Minggu (1/7).

Kontes Robot Nasional ini merupakan kompetisi robot tahunan yang diikuti total 94 tim dari 50 universitas yang tersebar di tanah air. KRCI RSHL sendiri adalah salah satu kategori yang terdiri dari 17 tim yang telah lolos di tahap regional sebelumnya.

Staff Wakil Ketua Bidang Informasi dan Komunikasi UKM KOMPOR UPI, Asep Ramdhani mengatakan, kemenangan ini merupakan hasil yang memuaskan karena ditahun 2012 ini UKM KOMPOR berhasil memboyong 4 thropy sekaligus dikancah kontes robot. Selain berhasil menyabet juara dua di kontes nasional kemarin, total tahun ini KOMPOR mendapat empat throphy yang didapatkan dari kategori KRCI RSHL dengan tim Isola-S dan KRI dengan tim Isola-229.

Asep menjelaskan kemenangan ini juga berkat dukungan materil dan moril dari pihak UPI, “Terimakasih yang sebesar-besarnya pada pihak UPI yang selalu mendukung dan mempercayai kami,” ujar Asep.

Misi besar selanjutnya, KOMPOR berencana untuk tetap belajar dan menjaga konsistensinya khususnya dalam bidang Robotika, “Harapan kami kedepannya selalu meningkatkan prestasi bahkan ikut andil dalam kontes skala internasional. Amin!” tutup Asep. [Ratih Ika Wijayanti]

 

Comments

comments